Mengenal Blog

Weblog disingkat sebagai blog adalah sebuah website yang menampilkan informasi secara kronologis dalam urutan mundur. Blog dilihat dari bentuknya, merupakan sebuah website biasa, namun tidak seperti website konvensional, blog bisa diperbarui isinya dan mengatur penampilannya sendiri.

Mengenal Blog

Isi sebuah blog tidak hanya bisa diatur dengan mudah, namun juga memungkinkan diberi komentar-komentar dari pengunjung. Blog bisa diisi berbagai macam hal, seperti catatan harian, ide, tips, dan masih banyak lagi serta tautan link terhadap artikel atau website lainnya. Blog bisa digunakan secara personal, kelompok, jaringan, komunitas, bisnis, maupun pemerintahan, dan bisa fokus pada satu subjek atau berbagai subjek.

Pada awalnya, media website merupakan hal yang sulit dibuat dan hanya mampu dikerjakan pembuatannya oleh seorang bernama webmaster. Isi sebuah website konvensional pada umumnya menginformasikan informasi terbaru pemilik situs tersebut. Setiap ada informasi yang lebih baru, informasi yang sudah ada akan digeser ke bawah. Begitu seterusnya sehingga informasi yang paling baru akan berada di tempat paling atas, dan informasi yang paling lama akan terletak di bagian paling bawah. Metode manajemen isi tersebut yang mengilhami munculnya sebuah blog.

Dengan sudah matangnya  teknologi bahasa pemrograman web dan juga adanya berbagai database, proses pembuatan website yang isinya dapat diatur menjadi dimungkinkan. Akibatnya, muncullah software blog CMS baik yang dapat digunakan secara gratis ataupun tidak/bersifat komersial.

Blog memungkinkan user menyampaikan informasi dengan cara menampilkannya di situs webnya sehingga bisa diakses secara luas dari seluruh dunia. Tulisan, pemikiran, pengalaman pribadi dapat diposting di blog. Blog bahkan digunakan untuk mencari solusi dari suatu masalah. Penulis atau orang yang mengolah blog/blogger dapat mengajak pembaca sharing mengenai permasalahan tertentu.

Aktivitas menulis selama ini dianggap oleh sebagian orang sebagai sesuatu yang menyulitkan, karena dalam menulis lazimnya terdapat aturan atau etika tertentu. Namun menulis di blog tidak perlu mengikuti aturan penulisan yang ada, melainkan bebas menurut keinginan penulis sendiri.

Di blog, pembaca dapat memberikan komentar atau pendapat terhadap tulisan yang dipublikasikan. Hasilnya penulis dan pembaca bisa saling berinteraksi aktif untuk meningkatkan kualitas blog itu sendiri.

Membuat blog sangat mudah bagi pemula, terutama bagi mereka yang ingin belajar menulis sekaligus berlatih membuat atau merancang web sendiri. Blog tidak hanya bisa diisi teks, blog juga dapat memuat gambar, video, link, bahkan file musik atau suara sekalipun. Hasilnya blog akan terlihat lebih menarik dibandingkan dengan media konvensional semisal koran atau majalah. Karena bisa merancang tampilan blognya, blogger juga dapat mengatur tampilannya sendiri semenarik mungkin. Dalam menulis sesuatu di blog sebaiknya sobat mempertimbangkan terlebih dahulu tulisan tersebut relevan atau tidak, artinya apakah tulisan sobat mengandung provokasi atau hal-hal yang dapat memicu kemarahan seseorang ataupun kelompok.

Sebaiknya sobat menulis dengan sopan, karena belakangan ini pihak yang berwenang akan memperketat aturan tentang apa saja yang boleh dipublikasikan.


Blog, Updated at: 22.38

0 komentar:

Posting Komentar